Micky Wati Resmi Nakhodai KKMT Jabodetabek

Micky Wati Resmi Nakhodai KKMT Jabodetabek

Kerukunan Keluarga Minahasa Tenggara (KKMT) se Jabodetabek resmi menahbiskan Micky Wati sebagai nakhoda baru.

Pemilihan ketua baru digelar lewat Musyawarah Luar Biasa, yang digelar Sabtu (15/9/2018) di Gedung Asmi Jakarta.

Pengusaha sukses asal Minahasa Tenggara, Micky Wati terpilih setelah mengungguli dua calon lainnya, Boby Tumigolung dan Jonly Tumiwa.

Micky Wati berhasil meraih 24 suara, dari utusan pengurus rukun Kawanua Mitra se Jabodetabek.

Ketua panitia pelaksana, Crisye Kosakoy mengatakan, Wati terpilih karena dinilai mampu membawa KKMT menjadi besar.

“Kini KKMT mempunyai ketua baru, kita berharap KKMT bisa lebih besar dan lebih banyak berkarya kedepan,” kata Kosakoy.

Usai resmi dinyatakan memimpin KKMT, Micky Wati mengucapkan terima kasih kepada semua Rukun Kawanua Mitra di Jabodetabek. Dia berjanji akan amanah mengemban kepercayaan yang diberikan kepada dirinya.

“Ini adalah tanggung jawab besar, saya tetap membutuhkan support dari kita semua untuk kebesaran KKMT,” kata Wati.

Dengan terpilihnya Micky Wati, berarti dirinya akan melanjutkan tongkat pimpinan terdahulunya yakni, Veddy Ompi.

Bupati Mitra James Sumendap yang berada di Jakarta, mengucapkan selamat atas terpilihnya ketua baru KKMT.

“Selamat buat bung Micky Wati. Bawalah KKMT menjadi sebuah kerukunan yang selalu menjaga kekeluargaan Mitra di perantauan,” tutur Sumendap.

Sumendap berharap, KKMT bisa terus membantu pemeritahannya dalam memberikan ide-ide dan terobosan kreatif untuk pembangunan dan kemakmuran Masyarakat Minahasa Tenggara.

“Walau di perantauan, pikiran dan sumbangsih dari KKMT masih saya butuhkan untuk besama-sama, kita membangun Mitra yang kita cintai,” pungkas ketua Pengprov IMI Sulut ini.

Diketahui, Kerukunan Keluarga Minahasa Tenggara (KKMT) se Jabodetabek merupakan perkumpulan yang aktif menggelar pertemuan.

Anggotanya adalah para warga yang memiliki kedekatan histori dengan Minahasa Tenggara. Meski beberapa anggota tak lagi memiliki KTP Mitra, mereka getol mengikuti perkembangan pembangunan Mitra.

Ketika Pilkada Mitra lalu, Ketua KKMT Veddy Ompi kerap memberikan imbauan agar masyarakat Mitra menggunakan hak pilihnya dengan baik. Menurutnya, masyarakat Mitra harus memilih pemimpin yang benar-benar peduli dengan pembangunan Minahasa Tenggara.

Baca juga: Sumendap Hadiri HUT KKMT Jabodetabek, ini Pesan Lumintang

KKMT juga menggelar perayaan Natal, Syukuran HUT dan Paskah bersama beberapa waktu lalu. Dalam acara tersebut terlihat beberapa tokoh sukses asal Mitra, termasuk mantan Dubes Indonesia untuk Filipina, Johny Lumintang.

KKMT juga intens menjalin komunikasi dengan Kerukunan Keluarga Kawanua Jakarta, Kerukunan Iwekahalesang Jabodetabek, Kerukunan Molmunesa (Molompar Mundung Esandom).

Selain itu KKMT juga selalu menggelar kegiatan dengan Kerukunan Pusomaen dan Pengurus Kerukunan Molompar Raya, Perkumpulan Keluarga Basaan, Keluarga Besar Toratan, Kerukunan Sikat (Silian Kalait Toudanouw), Ikawat (Watuliney) dan Perkumpulan Keluarga Rasi.

Penulis : Dax Timpal

More From Author

Bitung Raih Emas Kota Potensial Pariwisata

Bitung Raih Emas Kota Potensial Pariwisata

Bandara Sam Ratulangi Sabet Pelayanan Kategori Prima Madya

Bandara Sam Ratulangi Sabet Pelayanan Kategori Prima Madya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *