MBFC Bolmong Pupus Asa JIPS Juarai JSFT

F. G. Tangkudung
3 Nov 2017 18:00
Berita 0 327
2 menit membaca

Ajang Jurnalis Sulut Futsal Turnamen (JSFT) 2017 berakhir sukses dan dramatis, Kamis (2/11/2017).

Tim asal Bolmong, Mitra Bhayangkara FC (MBFC) berhasil menahbiskan diri menjadi tim terbaik, usai menaklukkan tim kuat tuan rumah, Jurnalis Independen Pemprov Sulut (JIPS) Sulut, lewat drama adu penalti.

Dengan keberhasilan ini, Mitra Bhayangkara FC (MBFC) Bolmong berhasil membawa pulang Piala Bergilir dan Piala Tetap Gubernur Sulut.

Pertandingan final yang dilangsungkan di halaman kantor Gubernur Sulut berlangsung meriah dan disaksikan ribuan pasang mata.

Pertandingan ini juga disebut sebagai final ideal karena mempertemukan dua tim yang mempunyai kualitas mumpuni di kalangan para pewarta.

Sejak kickoff babak pertama terlihat permainan berlangsung keras dan berimbang.

Memasuki menit ke-5, MBFC yang baru terbentuk dalam turnamen kali ini langsung membuat suporter yang dominan memihak tuan rumah , terdiam dan ternganga.

Risnan Samba (RCTI), berhasil menceploskan bola ke gawang lawan yang tak bisa diselamatkan barisan belakang tim JIPS. Gol tersebut merupakan gol ke-11 yang diciptakan Risnan dan membuatnya menjadi top skor kejuaraan ini.

Tak mau malu di depan pendukung sendiri, tim JIPS yang merupakan juara bertahan, langsung tesengat dan mencoba mencari gol balasan penyama kedudukan. Namun, ketatnya lini pertahanan MBFC, membuat kedudukan belum berubah hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, tim JIPS terus meningkatkan serangan untuk mencetak gol penyeimbang.

Menit yang ditunggu akhirnya tiba, Toni Sumakul (Manadotoday) andalan tim JIPS Sulut, langsung membuat jalan 17 Agustus bergemuruh dengan sorakan penonton, usai tendangan kerasnya masuk ke dalam gawang MBFC.

Pertandingan makin seru dan berjalan ketat karena kedua tim mencari terus berusaha mencari gol kemenangan. Hingga wasit meniup peluit tanda babak kedua berakhir, keadaan masih sama kuat, belum ada juara.

Juara turnamen ini terpaksa harus ditentukan lewat babak adu penalti. Masing-masing tim menyiapkan tiga penendang.

Dari tim MBFC, dari ketiga penendang hanya satu yang berhasil menyarangkan bola. Sedangkan dari tim JIPS, tak satu pun penendang mereka yang berhasil menggetarkan jala tim MBFC.

Atas keberhasilan tersebut, Tim MBFC meraih sejumlah trofi dan uang tunai Rp 10 juta. Tim JIPS yang menjadi runner up menerima trofi dan uang pembinaan Rp5 juta. Sedangkan tim Mortal Combat Pemkot Manado dan Tim Forjubir Minut berbagi podium tiga dan empat.

Wakil Gubenur, Steven Kandouw yang menyaksikan dan memberikan trofi kepada para pemenang mengatakan, turnamen ini merupakan ajang silaturahmi antar wartawan dan tempat untuk saling merekatkan sesama insane pers.

“Sukses buat JIPS yang menggelar turnamen ini hingga berakhir sukses dan meriah. Terus jalin kebersamaan antara sesama insan pers Sulut,” katanya.

Penulis: Habel Sirenden

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *